Jenis-jenis Kelinci Hias Lucu dan Menggemaskan
Selama ini mungkin banyak dari kita yang hanya mengenal satu jenis kelinci hias saja. Siapa sangka jika ternyata ada macam-macam kelinci hias yang cocok dijadikan peliharaan. Tak hanya lucu, kelinci ini juga terlihat begitu menggemaskan.
Ragam Jenis Kelinci Hias
Bagi yang sedang ingin mencari kelinci peliharaan berikut ini ada beberapa rekomendasi jenis kelinci yang dapat dijadikan pertimbangan.
1.ย ย ย ย ย Kelinci Himalaya
Kelinci yang satu ini memiliki ciri khas warna tubuh yang putih dengan beberapa corak gelap. Keunikan lainnya hadir dibagian mata yang umumnya berwarna merah maupun pink. Ia menjadi salah satu kelinci yang memiliki banyak penggemar dan banyak dicari di pasaran.
2.ย ย ย ย ย Kelinci English Lop
Ingin punya kelinci lucu dengan telinga panjang yang membuatnya semakin menggemaskan? Kelinci English Lop menjadi pilihan yang tepat. Sebenarnya kelinci ini merupakan mutasi genetik yang hadir dari tiga jenis kelinci, yaitu Himalaya, Dutch serta Anggora.
3.ย ย ย ย ย Kelinci Holland Lop
Hampir sama dengan English Lop ia juga memiliki telinga yang menjuntai hingga ke bawah. Perbedaan hadir dari ukuran tubuh yang biasanya lebih kecil.ย Tubuh yang relatif lebih kecil ini membuatnya terlihat imut serta menggemaskan.
Masih ada banyak jenis kelinci lainnya yang cocok dijadikan peliharaan. Ketiga kelinci di atas adalah sedikit contohnya. Namun ingat apapun jenis kelincinya jangan lupa pelihara dengan baik ya. Supaya selalu sehat dan tidak terserang penyakit.
ย
Leave a Reply