Ruang Guru Aplikasi Belajar Nomor 1 di Indonesia
Pernah melihat iklan di televisi mengenai sebuah bimbingan belajar secara online lewat smartphone? Ya salah satu aplikasi android yang bisa digunakan untuk melakukan bimbingan belajar secara online. Tidak hanya bimbingan les saja, namun kita juga bisa belajar bersama dengan para murid atau siswa lain diseluruh indonesia.
Fitur Aplikasi Ruang Guru
Aplikasi ini memang hanya ditujukan untuk pengguna yang ada di indonesia. Lalu apa saja yang ada didalam aplikasi ini. Beberapa fitur yang disediakan pada aplikasi ruang guru antara lain.
Tampilan
Secara sekilas tampilan dari aplikasi ruang guru yang ada pada ponsel android kita terlihat sangat sederhana, namun dari tampilan yang sederhana ini kita akan mendapatkan banyak sekali konten yang tersedia, dimana untuk saat ini sudah tersedia semua mata pelajaran dari mulai kelas 4 SD sampai dengan kelas 12 SMA dari seluruh kurikulum yang ada.
Dengan tampilan yang sederhana ini kita juga akan langsung bisa memahami cara penggunaan aplikasi ini, dimana sebagai contohnya kita akan mempelajari ilmu IPA untuk kelas 7 SMP, kita tinggal masukan mapel yang akan dipelajari, kelas, dan kurikulum yang diampu, setelah itu kita akan mendapatkan bahan materi sesuai dengan yang kita masukan tadi
Konten selesaikan misi
Disetiap konten materi video yang ada di dalam aplikasi ruang guru ini kita akan diberikan sebuah konten misi, dimana kita harus bisa menyelesaikan misi untuk bisa melanjutkan ke konten video materi yang selanjutnya. Dengan adanya konten misi ini maka kita bisa mengetahui seberapa besar daya serap kita terhadap materi mata pelajaran yang baru saja kita tonton atau pelajari.
Video mata pelajaran
Didalam aplikasi ruang guru ini telah disediakan 2 jenis video pembelajaran mata pelajaran, dimana jenis video yang pertama adalah video dengan guru yang menulis dipapan dengan mengunakan animasi yang lucu. Jenis video yang kedua adalah guru yang menulis materi langsung dari layar. Dengan beragamnya jenis video ang disajikan akan membuat kita betah untuk berlama-lama untuk belajar.
Kuis
Pemberian materi berupa kuis ini akan deberikan setelah kita merampungkan satu materi, setelah itu baru akan muncul kuis untuk memberikan soal berupa pilihan ganda yng bisa memberikan penilaian seberapa besar kita bisa menyerap materi, namun ini berbeda dengan kuis pada penyelesaian misi, didalam kuis ini kita akan diberikan 10 soal untuk dikerjakan, skor tergantung dari kecepatan menjawab dan ketepatan.
Rangkuman
Bagi yang tidak suka menulis rangkuman sebuah materi, bila kita menggunakan aplikasi ruang guru kita akan mendapatkan rangkuman setiap kita menyelesaikan sebuah misi atau sebuah materi pembelajaran, lebih cocoknya lagi setiap rangkuman yang kita dapatkan bisa kita download, sehingga bila kita sedang kebingungan dalam belajar sebuah materi kita tinggal menonton video rangkuman yang sudah kita download tadi.
Rapor
Seperti halnya ketika kita sekolah, pastinya setelah satu semester kita akan mendapatkan sebuah rapor atau laporan nilai mengenai mata pelajaran yang diujikan, didalam ruang guru sendiri juga ada fitur rapor dimana dirapor ruang guru kita akan mendapatkan jumlah skor kita dalam menyelesaikan misi, seberapa banyak kita menonton video, dan juga nilai saat kita menyelesaikan kuis disetiap akhir materi. Dengan adanya rapor ini maka kita bisa mngetahui materi yang sudah kita pelajarai dan pada materi apa kita kurang paham.
Kelebihan Aplikasi Ruang Guru
Itulah beberapa fitur yang ada didalam aplikasi ruang guru dimana apliksi ini merupakan apliksi nomor 1 untuk bimbingan belajar. Selain fitur diatas didalam aplikasi ruang guru ini kita juga bisa mendapatkan beragam kegiatan-kegiatan atau aktivitas menarik. Jadi didalam aplikasi ruang guru ini tidak hanya menonton video saja, namun ada beberpa aktivitas yang bisa kita lakukan antara lain :
Rapor belajar
Seperti sudah kita singgung diatas bahwa di dalam aplikasi ruang guru ini terdapat rapor belajar, sehingga kita bisa memantau perkembangan belajar siswa dan akan dikirimkan langsung kepada orang tua masing-masing.
Smart recomendation
Didalam aplikasi ruang guru ini juga bisa mendeteksi kelemahan kita pada mata pelajaran apa atau pada materi apa, sehingga kita akan mendapatkan rekomendasi yang cocok untuk kita bisa pelajari
Ruang guru Adventure
Selain kita menyelesaikan misi dan juga kuis, bila kita bisa menyelesaikan misi dan kuis maka kita akan diberikan poin, dimana poin-poin itu bisa kita tukarkan dengan beragam item digital menarik dari aplikasi ruang guru
Belajar sosialisasi
Selain kita menonton video, kita juga bisa melakukan interaksi melalui chat dengan sesama pengguna aplikasi ruang guru, dengan begitu kita akan tetap bisa bersosialisasi dan bisa berdiskusi mengenai materi yang dipelajari.
Itulah sekilas ringkasan mengenai aplikasi ruang guru bimbel online nomor satu di Indonesia. Bila kita akan mendownload aplikasi ini kita bia mendownloadnya lewat aplikasi google play store atau bisa membuka situs https://www.mastekno.comย .
Leave a Reply