Hp Xiaomi yang Cocok untuk Para Gamers

istockphoto.com

Bermain game dengan menggunakan smartphone tentunya merupakan hal yang sangat mengasyikkan, apalagi game yang sedang populer saat ini memang menawarkan berbagai fitur yang sangat menarik. Iya bagi pecinta game memiliki smartphone tangguh yang mampu melibas berbagai game besar tentunya merupakan hal yang paling utama. Sebab melihat perkembangan game saat ini yang memiliki ukuran besar dan cukup berat, tentu memiliki smartphone dengan spesifikasi tangguh menjadi hal yang wajib.

Dalam hal ini, Xiaomi sebagai salah satu pabrikan smartphone yang sangat inovatif dalam menghadirkan smartphone dengan teknologi terbaru juga menghadirkan beberapa smartphone gagah yang sangat cocok untuk memainkan game-game berat. Seperti halnya pada smartphone Xiaomi original lainnya, smartphone gahar yang ditawarkan oleh Xiaomi hadir dengan harga yang lebih murah, sehingga Anda bisa mendapatkannya tanpa harus menguras dompet lebih dalam. Beberapa tipe seperti Xiaomi Black Shark 2, Xiaomi Mi 9, Xiaomi Pocophone F1, dan sebagainya hadir untuk Anda para pecinta game.

Smartphone yang Cocok untuk Pecinta Game

Bagi pecinta game, tidak semua smartphone dapat memuaskan ambisi bermain game tentunya. Pasalnya memang hanya smartphone yang memiliki spesifikasi tertentu yang dapat digunakan untuk memainkan berbagai game berat. Salah satu cirinya adalah smartphone yang memiliki ukuran layar lebar dengan kualitas terbaik. Selain itu smartphone dengan dapur pacu yang bertenaga tentu juga menjadi salah satu faktor dimana smartphone tersebut dapat memainkan game-game ukuran besar dengan sangat ringan.

Hp Xiaomi yang Cocok untuk Para Gamers Sejati

Bagi para pecinta game, tentunya memiliki gadget dengan spesifikasi mumpuni adalah satu hal yang wajib. Pasalnya saat ini para developer game memang menciptakan beberapa game kualitas terbaik dengan ukuran yang begitu besar, untuk memainkannya tentu memerlukan smartphone dengan spesifikasi tinggi. Nah kali ini Xiaomi juga memberikan solusi bagi para pecinta game untuk dapat memainkan game-game berat dengan harga yang lebih terjangkau. Untuk itu, berikut adalah beberapa smartphone Xiaomi yang cocok untuk para pecinta game:

Xiaomi Pocophone F1

Xiaomi Pocophone F1 merupakan salah satu smartphone yang hadir dengan spesifikasi tinggi namun dengan harganya yang terjangkau. Dengan harga sekitar Rp 5 jutaan, Anda bisa mendapatkan smartphone dengan RAM 8 GB atau 6 GB dengan internal 128 GB atau 256 GB. Selain itu smartphone ini juga di dukung dengan prosessor bertenaga yakni Snapdragon 845 yang tentunya membuat Anda bisa memainkan game-game berat dengan smartphone ini. Nah untuk spesifikasi lengkapnya yaitu sebagai berikut:

  • OS : Android 8.1 (Oreo)

  • Layar : IPS LCD capacitive touchscreen, dengan ukuran 6,18 inci, dan resolusi 1080 x 2246 piksel.

  • Processor : Snapdragon 845 dari Qualcomm.

  • GPU : Adreno 630.

  • RAM : 6 GB atau 8 GB.

  • Memory Internal: 128 GB atau 256 GB.

  • Kamera belakang: Dual 12 kamera yang beresolusi MP + 5 MP.

  • Kamera depan : 20 MP.

  • Battery : Non-removable Li-Ion berkapasitas 4000 mAh.

Xiaomi Mi 8 Lite

Smartphone dari Xiaomi yang satu ini merupakan smartphone kelas menengah yang dibandrol dengan harga sekitar Rp 3 jutaan saja. Xiaomi Mi 8 Lite ini hadir dengan desain ala smartphone premium dengan spesifikasi yang cukup gahar. Iya smartphone ini  sangat cocok bagi Anda pecinta game sejati yakni dengan prosessor snapdragon 660, RAM 4 GB, serta dengan penyimpanan internal 64 GB yang tentunya siap membantu melibas game-game berat. Selain itu smartphone ini juga cocok bagi Anda pecinta kamera selfie lho, iya dengan kamera depan yang beresolusi 24 MP tentunya sangat mendukung berbagai kegiatan Anda yang membutuhkan kamera depan. Adapun spesifikasi lengkapnya yaitu sebagai berikut:

  • OS : Android 9.0 (Pie)

  • Display : IPS LCD capacitive touchscreen, dengan ukuran 6,26 inci, dan resolusi 1080 x 2280 piksel.

  • Processor : Snapdragon 660.

  • GPU : Adreno 512.

  • RAM : 4GB.

  • Memory Internal : 64GB.

  • Kamera utama : Kamera Dual 12 MP + 5 MP.

  • Kamera depan : 24 MP.

  • Battery : Non-removable Li-Ion dengan kapasitas 3350 mAh.

Xiaomi Mi Mix

Smartphone yang satu ini merupakan salah satu smartphone dari Xiaomi yang hadir dengan bodi layar kelas premium. Iya meskipun smartphone ini rilis pada tahun 2018 lalu, namun hingga saat ini masih menjadi salah satu smartphone yang paling banyak diminati, apalagi para pecinta game. Iya smartphone ini hadir dengan snapdragon 845 yang dipadukan dengan RAM 6 GB / 8 GB / 10 GB, serta dengan memori internal sebesar 128 GB / 256 GB. Selain itu, smartphone ini juga memiliki kamera yang sangat mumpuni. Untuk spesifikasi lengkapnya yaitu sebagai berikut:

  • OS : Android 9.0 (Pie).

  • Display : Super AMOLED capacitive touchscreen, dengan ukuran 6,39 inci, dan resolusi 1080 x 2340 piksel.

  • Processor : Snapdragon 845

  • GPU : Adreno 630

  • RAM : 6 GB/8 GB/10GB.

  • Memory Internal: 128 GB/256GB.

  • Kamera utama : Dual kamera beresolusi 12 MP + 12 MP.

  • Kamera depan : Dual kamera yang masing-masing beresolusi 24 MP + 2 MP.

  • Battery : Non-removable Li-Ion dengan kapasitas 3200 mAh.

Nah itu dia, kira-kira pilih yang mana nih sob?